7 Game Mobile RPG Open World Grafis Terbaik 2022

7 Game Mobile RPG Open World Grafis Terbaik 2022

Smartphone masa kini sudah sangat sanggup melahap game-game berat dengan grafis kualitas yang HD. Adanya fitur khusus gaming yang disematkan oleh berbagai vendor smartphone pada seri smartphone andalannya. Fitur gaming tersebut akan membuat kinerja smartphone makin meningkat ketika pengguna memakainya untuk main game, tidak hanya itu fitur game pada smartphone juga ada yang mendukung seperti Screen Record, Voice Changer dan masih banyak lagi.

Membahas game bergenre RPG ini pasti semua gamer sih sangat suka pastinya dengan genre game yang satu ini. Di indonesia sendiri game bergenre RPG open world adalah salah satu Genre yang sangat ramai peminatnya, baik dari kalangan Gamers yang profesional maupun bermain hanya untuk mengisi waktu luang saja.

Kamu yang sering memainkan game online tentunya punya beberapa game bergenre RPG favorit yang dimainkan di smartphone Kamu bukan?

RPG atau kependekan dari Role-Playing Game merupakan jenis game yang sangat populer di dunia. Sesuai namanya, game RPG mengharuskan Kamu sebagai player mengendalikan setiap tindakan dari karakter maupun grup dalam dunia pada permainan tersebut.

Bicara soal game mobile bergenre RPG, Saya akan membagikan rekomendasi game mobile RPG open world dengan grafik terbaik yang ada di Google Play Store. Penasaran apa saja gamenya? Simak daftarnya dibawah ini!


1. Genshin Impact

Developer game asal China yaitu Mihoyo yang kini berganti nama menjadi HoYoverse merilis game role-playing (RPG) Genshin Impact pada akhir September 2020.

Saat Kamu memainkan Genshin Impact dan masuk ke dalam dunianya yang dijuluki "Teyvat", Kamu akan langsung disuguhkan dengan pemandangan laut, tebing dan perbukitan, serta padang rumput yang luas. Pemandangan ini memiliki kualitas grafis yang sangat memanjakan mata para gamer dan seakan sedang memainkan game sekelas konsol.

Lantas, sebagus apa sih sebenarnya grafis pada game Genshin Impact? Simak video trailer terbarunya dibawah ini!

2. Black Desert Mobile

Kualitas grafik pada game ini bisa dikatakan sangat unik, karena Kamu akan mendapatkan animasi yang sangat memukau dan terasa sangat hidup dan mendetail. Tampilan 3D yang ada pada game inipun membuat efek dari skill setiap karakternya akan semakin keren.

Semua keindahan grafik dalam game Black Desert Mobile akan muncul ketika Kamu membiarkan layar tetap statis. Grafis yang tampak buram jika dilihat dari jauh, tapi akan tampak sangat mendetail jika kita zoom tampilannya lebih dekat.


3. Noah's Heart

Game Noah Heart dikembangkan oleh developer asal China yaitu Archosaur Games, game ini digadang-gadang akan menjadi salah satu game untuk mobile yang super masif dengan berbagai dunia sampai karakter yang ditawarkannya. Game Noah's Heart juga memiliki kualitas grafis yang sangat fantastis.


4. Tower of Fantasy

Game Tower of Fantasy oleh developer "Level Infinite" dan "Hota Studio". Tower of Fantasy kini ramai dibahas karena dianggap menjadi pesaing game Genshin Impact dari genre dan gameplay, termasuk kualitas grafisnya mirip-mirip.

Tower of Fantasy tidak hanya hadir untuk game mobile Android atau iOS saja tetapi juga tersedia untuk PC. Makanya disebut menjadi kompetitor dari game Genshin Impact, namun sayangnya Tower of Fantasy ini belum tersedia untuk PlayStation sedangkan Genshin Impact sudah ada di perangkat PlayStation.

Melihat dari segi kualitas grafis dan gameplay yang ditawarkan maka Tower of Fantasy bisa dikategorikan sebagai game yang berat, terutama untuk mobile sengan spesifikasi menengah kebawah.


5. Ni no Kuni: Cross Worlds

Game Ni no Kuni: Cross Worlds ini sempat muncul dimana-mana karena promosi yang dilakukan; mulai dari iklan yang tampil di berbagai media hingga bekerjasama dengan banyak content creator dan para streamer.

Kesan pertama yang akan Kamu dapatkan pertama kali memainkan game yang satu ini adalah keindahan dari segi grafiknya yang art style.

6. Ragnarok X: Next Generation

Ragnarok X: Next Generation merupakan game yang kompleks dengan berbagai fitur dan mekaniknya. Namun, pihak pengembangnya yaitu GRAVITY Co. berhasil mengemas game ini menjadi sangat ramah pemula. Grafis menawan dan animasinya yang mulus membuat betah para pemain berlama-lama menatap layar sambil melihat pemandangan dalam game yang sangat memanjakan mata.

7. The Legend of Neverland

Game yang terakhir dalam list ini terlihat sangat mirip dengan game besutan HoYoverse yaitu Genshin Impact. Tetapi jangan tertipu dengan konten pemasaran game mobile yang kerap kali mengecoh ekspektasi para pemainnya, karena ternyata sangat jauh berbeda dengan game Genshin Impact. The Legend of Neverland dikembangkan oleh developer Ark Games Global. Game besutan GameArk Studio tersebut mampu memberikan banyak penyempurnaan dari segi grafis, eksplorasi permainan, dan mekanik pertarungan yang tidak kalah uniknya.

Itu dia rekomendasi 7 game Mobile RPG open world dengan grafis terbaik yang bisa Kamu diunduh via Google Play Store. Kamu tertarik untuk memainkan game yang ada di daftar ini?.


Baca Juga :

Post a Comment

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.